Yang Hot di Sirkuit Sepang Akhir Pekan Ini


Sumber: f1destinations.com

Race kedua Formula One 2015 akan berlangsung selama akhir pekan ini di Sirkuit Sepang, Malaysia. Dimulai dengan 2 sesi latihan di hari Jumat-Sabtu, dan diakhiri dengan race di hari Minggu. Apa saja hal-hal yang jadi pembicaraan hangat seputar race di Sepang nanti?

Rivalitas satu tim Rosberg dan Hamilton
Formula One baru melewati race perdana di Australia beberapa minggu lalu, tapi rivalitas setim antara dua pembalap Mercedes, Nico Rosberg dari Jerman dengan juara dunia tahun lalu Lewis Hamilton asal Inggris, sudah memanas. Saat di Melbourne, dominasi Mercedes menempatkan Hamilton di posisi pertama disusul Rosberg di tempat kedua. Bisakah Rosberg mengungguli Hamilton Hari Minggu (29/03/15) nanti?

Kembalinya Alonso
Di awal tahun 2015 ini, semua seperti tidak berjalan lancar untuk tim McLaren. Performa saat test race yang tidak stabil, sampai kecelakaan aneh yang terjadi pada pembalap mereka, Fernando Alonso. Sempat menginap beberapa hari di rumah sakit akibat gegar otak, Alonso lalu absen di balapan pertama F1 di Australia. Kembalinya Alonso untuk membalap bersama McLaren di Sepang, diharapkan mampu mengangkat performa tim ini.

Felipe Nasr dan para pembalap muda
Musim ini banyak pembalap belia yang melalukan debut F1 mereka, termasuk pemegang rekor pembalap termuda sepanjang sejarah berusia 17 tahun 166 hari dari tim Toro Rosso, Max Verstappen. Tapi setelah race di Melbourne kemarin, nampaknya perhatian orang (terutama jutaan warga Brazil) akan tertuju pada Felipe Nasr, 22 tahun, dari tim Sauber. Sama seperti Verstappen yang melakukan debut saat race Australia, Nasr secara impresif berhasil finis di urutan lima.

0 komentar:

Posting Komentar