Tercepat di Dua Hari Berturut, Ducati Percaya Diri


Sumber: motograndprix.motorionline.com

Menjadi yang tercepat selama dua kali berturut saat test race MotoGP 2015 di akhir pekan kemarin rupanya membuat kepercayaan diri tim Ducati Corse melayang tinggi.

Kedua pembalap mereka dengan gemilang meraih hasil bagus di test race yang dilangsungkan di Qatar tersebut. Andrea Iannone memuncaki tes hari Sabtu (14/03/15), sedangkan rekan setimnya Andrea Dovizioso menjadi yang tercepat di hari Minggu (15/03/15).

Praktis, hanya juara bertahan dari tim Honda, Marc Marquez, yang mampu menyaingi kedua pembalap Ducati ini saat di dua test race tersebut.

Dovizioso dan Iannone sendiri mengaku puas dan gembira akan hasil ini. Menurut mereka, sepeda motor baru Ducati musim ini, Desmosedici GP15, semakin menunjukkan progres positif ke arah yang mereka harapkan. Dovi juga mengucapkan terima kasih pada seluruh anggota tim Ducati yang telah bekerja ekstra keras selama ini.

Setelah dua test race episode pertama di Sirkuit Sepang, Malaysia, sekitar sebulan lalu, General Manager Ducati Corse Gigi Dall'lgna, memang sempat mengeluarkan penyataan bahwa ia baru akan yakin sepeda motor mana yang akan digunakan timnya musim ini berdasarkan hasil di sirkuit lain. Hasil test race di Qatar ini nampaknya bisa menjadi perkiraan keputusan final yang diambil Dall'lgna bagi Ducati Corse untuk musim MotoGP 2015.

Latihan pembuka untuk race perdana MotoGP 2015 di Qatar sendiri baru akan dilangsungkan tanggal 26 Maret 2015 mendatang.

0 komentar:

Posting Komentar