Mengenal Lebih Dalam Fitur HSA Navara

Mobil Terbaru di Indonesia | Mobil Irit BBM di Indonesia | Harga Mobil Terbaru di Indonesia

Sumber: nissan.com.au

Akan sangat berbahaya ketika sebuah kendaraan pick up yang sedang memuat beban berat berada di medan yang menanjak. Tidak semua mobil mampu untuk menghadapinya. Untuk itu, Nissan Navara yang merupakan salah satu mobil terbaik dan terbaru di Indonesia harus memiliki sesuatu yang berbeda di dalam inovasi teknologi menanjak. Salah satu fitur unggulan dari Navara adalah Hill Start Assist (HSA) yang memungkinkan Navara mampu menanjak di medan yang paling sulit sekalipun.

HSA merupakan fitur terbaru yang memungkinkan bagi mobil dengan transmisi semi-otomatis untuk tetap mampu menanjak di medan yang sulit. Saat mulai berada di tanjakan, secara otomatis sistem rem akan tetap melakukan pengereman selama tiga detik saat pedal rem dilepas. Ini supaya mobil tidak mendadak mundur dan memberikan kesempatan bagi pengemudi untuk menginjak pedal gas.

HSA juga dipercaya mampu memberikan keamanan saat berkendara di tanjakan ketika pengemudi lengah dan menghindari tabrakan dengan kendaraan di belakang. Berbagai mobil Nissan, khususnya Nissan Navara yang harus melewati medan yang keras, pun tidak lagi cemas dengan adanya HSA. Keamanan akan semakin terkendali dan terjaga.

Ingin merasakan HSA? Yuk, daftar test drive-nya segera!

0 komentar:

Posting Komentar