Sepeda Motor Paling Menarik untuk Dibeli Sepanjang Tahun 2014 (Bagian I)


Sumber: suzukicycles.com

Akhir tahun 2014 sudah makin dekat. Apa saja sepeda motor yang masuk deretan "best buy" di berbagai tempat selama tahun 2014 ini? Tanpa bermaksud menggurui dan hanya untuk sekedar berkhayal, ini dia beberapa sepeda motor paling pantas untuk dibeli sepanjang tahun 2014.

Honda CTX700N
Ini dia sepeda motor commuter yang nyaman, dengan tinggi seat hanya 28,3 inci, serta posisi riding yang comfy. Mesin 670cc twin turbo-nya diklaim mampu menghasilkan 64 mpg. Dilengkapi juga dengan sebuah tempat penyimpanan di atas tangki bensinnya, saddlebags, backrest untuk penumpang, dan optional automatic transmission serta sistem rem ABS.

Star Bolt
Divisi cruiser dari Yamaha ini tak pernah malu meski selalu dikatakan sedikit meniru sepeda motor cruiser asal Amerika Serikat. Toh, dengan mesin 942cc twin yang menghasilkan putaran lebih banyak, Bolt setidaknya mampu berlari sedikit lebih cepat bahkan dibanding Harley Davidson sekalipun.

Suzuki V-Strom 650 ABS
Meski tergolong kecil untuk kelas adventure bikes, V-Strom tetap menjadi salah satu sepeda motor paling bermutu dan dicintai dari roster Suzuki. V-Strom dapat menjalankan fungsi ganda dengan sama baiknya; menjadi sepeda motor sehari-hari untuk beraktivitas, maupun sebagai kendaraan saat riding jarak jauh di saat akhir pekan. Tingkat kenyamanan riding-nya itulah yang membuat V-Strom menonjol. Belum lagi, ia sudah dilengkapi dengan sistem rem ABS.

Indian Chief Classic
Membuat ulang sebuah produk yang iconic jelas bukan perkara mudah. Tapi Polaris, perusahaan yang memproduksi sepeda motor Victory, sukses melakukan ini saat me-remake salah satu produk dari merk sepeda motor pertama di Amerika Serikat, Indian. Bermesin ukuran besar 111-cubic-inch, sepeda motor ini tersedia dalam 3 model; Classic, Vintage dan Chieftain.

Yamaha FZ-09
Menyenangkan untuk dikendarai dan tangguh. Kekuatan sebesar 115 tenaga kuda milik FZ-09 dihasilkan dari mesin 850cc. Sama tangguhnya ketika ditunggangi di jalanan perkotaan maupun di trek terjal bukit-bukit pedesaan.

0 komentar:

Posting Komentar