Tukang Kayu Berbakat Asal Cina Ini Membuat Sebuah Mobil Bertenaga Listrik


Sumber: economictimes.indiatimes.com

Liu Fulong adalah seorang tukang kayu asal Shenyang, Propinsi Liaoning, Cina. Hebatnya, di sela-sela kesibukannya, ia masih sempat membuat sebuah mobil kayu bertenaga listrik sebagai perwujudan antusiasmenya terhadap dunia otomotif.

Tak hanya sekedar mobil listrik dari bahan kayu, hasil kreasi Fulong ini bahkan "dipersenjatai" dengan radar dan peluncur misil. Tentu saja kedua fasilitas tadi hanyalah hiasan dan tidak benar-benar bisa digunakan, namun tetap saja mobil kayu ini akan menarik perhatian semua orang saat dikemudikan di jalan.

Menurut Fulong, ia menghabiskan waktu 4 bulan untuk membangun mobil kayu bertenaga listrik miliknya ini. Biaya yang dibutuhkan adalah 20 ribu yuan (sekitar 40 juta rupiah).

Tidak hanya terlihat tangguh, mobil tenaga listrik dari kayu buatan Fulong ini bahkan diklaim mampu berlari hingga 50 km/jam.

0 komentar:

Posting Komentar