Sumber: conceptcarz.com
Di era tahun 1980an, hampir semua mobil sports yang ada mempunyai desain yang cukup serupa, dengan lampu depan model pop-up dan 'hidung' yang lancip. Berikut ini adalah mobil-mobil dari masa tahun 1980an yang paling dikenang oleh para penggemar sports cars.
DeLorean DMC-12
Saat John DeLorean, seorang mantan eksekutif General Motors (GM), membutuhkan sebuah desain mobil yang cocok menyandang namanya, ia pun pergi ke tanah Italia dan menghubungi desainer legendaris negeri Pizza tersebut, Giugiaro. Pada awal kemunculannya, mobil ini terkena beberapa masalah seperti performa buruk mesin V6 miliknya, produksi yang tertunda dari sebuah pabrik di Irlandia Utara dan masalah legal soal nama. Masalah-masalah tersebut akhirnya dapat diatasi karena kemunculan iconic mobil berpintu gullwing ini di trilogi film "Back to the Future" pada tahun 1985.
Pontiac Fiero (1984-1988)
Versi terkuat mobil ini muncul pada tahun 1988, dengan mesin V6 yang telah dimodifikasi. Perubahan tersebut membuat Fiero mampu diproduksi hingga 370,000 unit.
TVR Tasmin/280i (1982-1988)
Produsen otomotif asal Inggris, TVR (namanya terinspirasi dari sang pendiri, Trevor Wilkinson), mungkin tidak begitu populer. Tapi, pada era tahun 1980an, mereka sempat membuat beberapa unit Tasmin yang berkekuatan 160 tenaga kuda ini. Mesinnya memakai 2.8-liter Ford V6 serta menggunakan banyak komponen dari pabrikan mobil asal Inggris lainnya seperti Jaguar dan Lotus untuk menghemat biaya produksi. Tasmin dapat berakselerasi dari 0 ke 60 mil/jam dalam waktu 8 detik.
Vector W8 (1989-1993)
Vector adalah produsen supercar asal Amerika Serikat yang memproduksi prototipe W2 mereka sepanjang tahun 1980an. Mereka bahkan mengklaim produk mereka ini akan bisa mencapai kecepatan puncak 242 mil/jam berkat mesin twin-turbo V8 sekuat 600 tenaga kuda.
Yang paling bikin ngiler itu Vector W8 dulu, seneng sama desainnya. tapi sayang mobilnya hilang terus gak kebeli lagi lupa pake jasa Asuransi Mobil Terbaik
BalasHapus