Sumber: edmunds-media.com
Kebanyakan mobil yang diproduksi sekarang sudah memiliki beberapa safety features seperti anti-lock brakes, airbags samping dan traction control. Selain peralatan tersebut, ada lagi beberapa features berteknologi tinggi yang kemunculannya patut kita syukuri. Apa saja feature-feature tersebut?
360-Degree Camera
Beberapa produsen otomotif seperti Mercedes-Benz dan Infiniti sudah mulai mempunyai produk dengan fasilitas ini. Kamera 360 derajat ini memperlihatkan semua yang ada di sekeliling mobil Anda. Sebuah alat bantu melihat yang amat vital.
Adaptive Cruise Control
Awalnya feature ini hanya terbatas pada mobil-mobil mewah, namun sekarang sudah bisa didapatkan di beberapa produk otomotif massal seperti Mazda dan Ford. Sebuah fasilitas teknologi tinggi yang mampu beradaptasi dengan perubahan kondisi lalu lintas dan dapat secara otomatis menambah atau mengurangi kecepatan mobil, tergantung pada kendaraan di depannya. Sangat berguna untuk mengurangi tabrakan beruntun.
Blind Spot Monitor
Kita harus sangat berterima kasih pada siapa pun yang menciptakan teknologi ini. Keberadaan feature ini pada kendaraan mengurangi bahaya dari blind spot yang banyak menyebabkan kecelakaan. Beberapa dari sistem ini bahkan mempunyai sistem peringatan dengan lampu ataupun bunyi saat mobil makin mendekat dengan objek apapun yang tak terlihat karena berada dalam blind spot.
Rear Cross-Traffic Alert
Sebuah feature yang akan sangat membantu saat proses parkir di tempat yang padat dan sibuk. Sistem ini dapat "merasakan" objek atau kendaraan lain yang mendekat tanpa Anda sadari keberadaannya ketika sedang maju-mundur dalam proses parkir.
0 komentar:
Posting Komentar