Sumber: bringatrailer.com
Apa saja race cars legendaris yang paling menarik banyak perhatian saat sebuah motor/auto show diadakan? Karena beberapa alasan, mobil-mobil balap iconic berikut ini bisa dibilang selalu berhasil menarik mata pengunjung dan mengembalikan kembali ingatan akan masa keemasan sang mobil. Apa saja mobil-mobil tersebut?
1967 Chevrolet Camaro Trans-Am
Chevrolet pertama kali ikut serta pada seri reli Trans-Am dengan Camaro ini pada tahun 1967. Camaro bahkan mampu memenangkan balapan pertamanya juga di tahun tersebut, sebelum akhirnya memenangkan seluruh seri kejuaraan di tahun berikutnya.
1912 Packard
Packard pertama kali ikut serta di arena balap tak lama setelah perusahaan tersebut didirikan pada tahun 1899. Mobil balap pertamanya dijuluki "Gray Wolf" dan melakukan debutnya di tahun 1903. Sejarah dari Packard model tahun 1912 yang dipamerkan ini sebenarnya tak begitu jelas, ia hanya pertama kali ditemukan di Argentina pada tahun 1950an dan direstorasi. Sekarang, mobil ini dianggap mobil Packard tertua yang ada di dunia.
1965 Toyota Sports 800
Sports 800 adalah mobil balap pertama buatan Toyota. Ia muncul sebelum adanya mobil reli Toyota 2000GT yang legendaris. Mobil ini hanya pernah diproduksi sebanyak 3100 unit, dan menurut catatan, hanya tersisa 300 unit saat ini. Sports 800 diperkuat mesin air-cooled 2 silinder penghasil 44 tenaga kuda.
1990 Mazda 787B
Di tahun 1991, Mazda mengukir sejarah gemilang di arena balap Le Mans; menjadi merk otomotif asal Jepang pertama yang mampu memenangi balapan 24 jam tersebut. Sebuah catatan rekor sejarah yang tetap bertahan hingga saat ini. Selain menjadi juara, Mazda 787B bahkan mencatatkan rekor baru untuk total putaran (lap) dan total jarak tempuh di saat lomba. Legendaris.
1969 McLaren M8B
M8B adalah mobil yang membuat nama Bruce McLaren melegenda. Dibantu oleh rekannya Denny Hulme, Bruce dan M8B mendominasi seri reli Cam-Am tahun 1969 dengan memenangi 11 seri balap.
0 komentar:
Posting Komentar